Menunggu Giliran #Kudus
Ballpoint on paper
A4
2012
Pabrik Gula Rendeng, Kudus seperti juga semua Pabrik gula milik pemerintah adalah pabrik gula peninggalan Belanda. Tahun 1942 pernah sempat dikuasai Jepang dan berganti nama menjadi 'Rendeng Sitocho Kabushiki Kaisha' hingga tahun 1945. Tetapi pada tahun 1947 kembali dikuasai Belanda melalui perjanjian Linggar Jati. Sekarang pabrik yang berada di bawah pengelolaan PTP Nusantara IX (PERSERO) tengah menghadapi persaingan ketat dengan pabrik gula pabrik gula milik swasta yang lebih modern. Selain itu bahan baku tebu yang melimpah disekitarnya tidak menjamin pabrik bebas dari kekurangan pasokan karena ada kebiasaan para petani untuk mengolah sendiri tebu menjadi gula merah.
No comments:
Post a Comment